Sosialisasi Unjaya di MAN 2 Bantul

Bantul – Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta (Unjaya) diundang dalam kegiatan sosialisasi di MAN 2 Bantul. Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Unjaya dilaksanakan pada hari Sabtu, (15/10/2022) di masing-masing kelas. Terdiri dari 6 kelas XII, 3 kelas MIPA dan 3 kelas IPS. Sosialisasi PMB ini bertujuan untuk menambah wawasan siswa tentang pendidikan lebih lanjut. Tim Unjaya yang diwakili oleh Nindita Ayu dan Mahadi Fitrah menyampaikan Profil Unjaya, dimana Unjaya adalah salah satu Universitas dibawah naungan TNI AD. Disampaikan pula berbagai program studi unggulan di Unjaya, tata cara pendaftaran, beasiswa dan biaya akademik di Unjaya.

Sosialisasi Unjaya - MAN 2 Bantul

Sosialisasi ini disambut baik oleh siswa MAN 2 Bantul, dibuktikan dengan siswa yang memperhatikan setiap penjelasan Tim Unjaya. Guru Bimbingan Konseling (BK) MAN 2 Bantul, Azizah Rahma Utami, S.Pd juga berharap kegiatan sosialisasi ini harus selalu ada untuk siswa. Karena dengan kegiatan inilah siswa dapat langsung bertanya jawab dengan Tim Unjaya. Guru BK MAN 2 Bantul juga menyampaikan terima kasih kepada Unjaya karena sudah ikut andil dalam kegiatan sosialisai ini. [dit/kpp]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *