Jogjaversitas merupakan portal seleksi bersama Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia Wilayah V Daerah Istimewa Yogyakarta. Sebagai bagian dari APTISI Wilayah V DIY, calon mahasiswa baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta dapat juga mendaftar melalui portal tersebut dengan fasilitas Gratis Biaya Pendaftaran.

PROSEDUR PENDAFTARAN

    1. Pendaftar melakukan proses pendaftaran secara daring (online) melalui website https://pmb.jogjaversitas.id.
    2. Setelah dinyatakan LULUS BERSYARAT, pendaftar membuat akun pada Sistem Informasi Calon Mahasiswa (Sicama) di https://sicama.unjaya.ac.id. Username dan password akan dikirimkan untuk diaktifkan melalui email yang dimasukan saat pembuatan akun Sicama. Proses ini dapat dilakukan di mana saja (tidak harus datang ke Kampus).
    3. Setelah akun aktif, pendaftar melakukan login ke aplikasi Sicama dan mengisi formulir pendaftaran, serta memilih Jalur Seleksi Jogjaversitas, kemudian pilih Prodi yang didaftar, kemudian klik tombol SIMPAN.
    4. Pendaftar menggungah scan berkas dokumen pendukung ke Sicama, dengan ketentuan berkas.
      PILIHAN PRODI BERKAS YANG DIKIRIMKAN
      • Prodi Keperawatan (S-1)
      • Prodi Kebidanan (S-1)
      • Prodi Farmasi (S-1)
      • Prodi Rekam Medis dan Informasi Kesehatan (D-3)
      • Prodi Kebidanan (D-3)
      • Prodi Teknologi Bank Darah (D-3)
      1. Scan PDF Kartu identitas (Kartu Pelajar atau KTP atau KK)
      2. Scan PDF Surat Lulus Bersyarat dari Jogjaversitas
      3. Scan PDF Surat keterangan sehat dari dokter RS/Puskesmas/Klinik.
      4. Scan PDF Surat keterangan tidak buta warna dari dokter RS/Puskesmas/Klinik.
      5. Scan PDF Surat keterangan bebas HBsAg (Hepatitis B) dari dokter RS/Puskesmas/PMI/ Lab. Diagnostik.
      • Prodi Informatika (S-1)
      • Prodi Teknologi Informasi (S-1)
      • Prodi Teknik Industri (S-1)
      • Prodi Sistem Informasi (S-1)
      • Prodi Hukum (S-1)
      • Prodi Akuntansi (S-1)
      • Prodi Psikologi (S-1)
      • Prodi Manajemen (S-1)
      1. Scan PDF Kartu identitas (Kartu Pelajar atau KTP atau KK)
      2. Scan PDF Surat Lulus Bersyarat dari Jogjaversitas

      Catatan:
      – Prodi yang ditawarkan dapat berubah sewaktu-waktu
      – Jika Prodi sudah tidak ada di SICAMA maka Prodi tersebut tidak bisa di daftar melalui JOGJAVERSITAS

  1. Bagi pendaftar yang dinyatakan diterima diumumkan melalui akun masing-masing Pendaftar di Sicama maksimal 5 hari kerja.
  2. Bagi pendaftar yang dinyatakan diterima diwajibkan melakukan Registrasi Keuangan dan Pemberkasan Dokumen sesuai jadwal yang telah ditetapkan di Sicama.
  3. Selesai.

DAFTAR ONLINE SEKARANG