UNJAYA Sosialisasikan Penerimaan Mahasiswa Baru di SMAN 1 Pajangan

Pajangan – Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta (Unjaya) turut aktif dalam upaya memperluas jangkauan informasi mengenai penerimaan mahasiswa baru dengan menyelenggarakan sosialisasi di SMAN 1 Pajangan. Kegiatan ini dihadiri oleh siswa kelas XII SMAN 1 Pajangan yang tengah mempersiapkan diri untuk melanjutkan pendidikan tinggi. Dalam acara yang berlangsung pada tanggal 14 Desember 2023, Tim Unjaya memberikan presentasi yang informatif mengenai program studi unggulan, prosedur pendaftaran, serta berbagai fasilitas dan peluang kerja setelah lulus. Siswa SMAN 1 Pajangan dapat secara langsung berinteraksi dengan staf admisi Unjaya untuk mendapatkan informasi lebih rinci dan menjawab pertanyaan mereka.

Unjaya - SMAN 1 Pajangan

Dalam presentasinya, Tim Unjaya juga menekankan komitmen universitas dalam memberikan membentuk mahasiswa yang memiliki jiwa Nasionalis, Patriotik dan Heroik seperti yang nilai-nilai Jenderal Achmad Yani. Informasi mengenai beasiswa, program pengembangan karir, dan kegiatan mahasiswa turut disampaikan untuk memberikan gambaran komprehensif kepada para siswa.

Unjaya - SMAN 1 Pajangan

Siswa SMAN 1 Pajangan menunjukkan antusiasme yang tinggi selama sesi sosialisasi, aktif bertanya dan mengikuti diskusi yang digelar. Unjaya berharap bahwa kegiatan ini dapat membantu siswa dalam mengambil keputusan yang cerdas mengenai perguruan tinggi yang akan mereka pilih. Sesi sosialisasi penerimaan mahasiswa baru di SMAN 1 Pajangan menjadi bagian dari upaya Unjaya untuk mendekatkan diri dengan siswa dan memastikan bahwa informasi mengenai kesempatan pendidikan tinggi dapat diakses oleh sebanyak mungkin siswa SMA. [dit/kpa]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *