Bantul – Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta (Unjaya) kunjungi SMAN 2 Bantul untuk mensosialisasikan penerimaan mahasiswa baru. Sosialisasi yang dipimpin oleh B.T. Sutrisno, S.Kom., M. Kom ini sebagai wujud implementasi kerja sama antar SMAN 2 Bantul dan Unjaya yang rutin dilakukan setiap tahunnya. Tujuan dari sosialisasi Unjaya yaitu untuk mengenalkan Unjaya lebih dekat dengan siswa kelas XII khususnya untuk menjadikan pilihan perguruan tinggi yang tepat untuk melanjutkan pendidikan. Tim Unjaya menyampaikan beberapa materi seperti profil Unjaya, program studi, fasilitas, dan biaya pendidikan di Unjaya. Sosialisasi ini dilaksanakan pada hari senin, (14/11/22) di ruang kelas SMAN 2 Bantul. Tim Unjaya berhasil menyapa 7 kelas XII di SMAN 2 Bantul.
Antusias siswa dalam acara sosialisasi Unjaya ini sangat tinggi, dibuktikan dengan banyaknya siswa yang bertanya tentang beasiswa dan akreditasi Unjaya. Bukan hanya sambutan dari siswa saja yang antusias, sambutan guru BK SMAN 2 Bantul juga sangat hangat menyambut sosialisasi dari Unjaya ini. Guru BK SMAN 2 Bantul juga berpesan supaya kerja sama dengan Unjaya tidak hanya berhenti sampai dengan sosialisasi saja, akan tetapi bisa dengan kerja sama dalam aspek lain. Ibu Sri Sudalmani selaku Koordinator Guru BK SMAN 2 Bantul juga menitipkan alumni alumni dari SMAN 2 Bantul yang saat ini menempuh pendidikan di Unjaya.